Monday, 20 May 2013

Electronic Arts Anggap Nintendo Wii U Seperti Sampah!

Posted by Unknown  |  at  Monday, May 20, 2013 No comments




Electronic Arts tampaknya tidak akan lagi memproduksi video game untuk mesin Nintendo Wii U di masa depan. Alasannya? Electronic Arts menganggap Nintendo Wii U sebagai sebuah mesin video game yang sangat payah. Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh Bob Summerwill, Senior Software Engineer and Architect Electronic Arts, namun bukan lewat rilis resmi di media-media, tetapi lewat akun Twitter pribadinya.

Menurut kabar yang dirilis oleh situs IGN, Jumat (17/05/13), Summerwill mengungkapkan beberapa pendapat pribadinya yang terkesan sangat merendahkan kemampuan Wii U. Di dalam sebagian tweet-nya, Summerwill bahkan menyatakan bahwa “Wii U adalah mesin (video game) sampah dan Nintendo tidak akan berhasil memasarkannya”. Namun tak butuh waktu lama, tweet tersebut langsung menghilang dari peredaran, dihapus oleh sang empunya akun.
Summerwill sendiri disebutkan telah bekerja di Electronic Arts sejak Januari 1999. Ia juga sempat bekerja di perusahaan bernama Psygnosis yang dalam perkembangannya dibeli oleh Sony dan diubah namanya menjadi Sony Liverpool. Sayangnya, perusahaan tersebut tidak berumur panjang dan ditutup hingga saat ini.
Bila Kita adalah salah satu pemilik gaming console Nintendo Wii U, apakah berita ini cukup membuat kalian kecewa?

Admin

Suka dengan blog saya ? Please Like, Share atau Follow | Bagi Yang Telah Mengunjungi Blog Saya, Saya Ucapkan Terima Kasih Banyak :)

Get Updates

Daftarkan E-mailmu Untuk Berlangganan Artikel Algifari Blogspot .

Share This Post

Related posts

0 komentar:

Jangan Lupa Tinggalkan Pendapat Anda di Kotak Komen Ini Ya. ^_^

whos amung

Kumpulan Puisi Keren

Kata Kata Bijak Motivasi

Algifari Bercerita

Recent Post no Thumbnail by Tutorial Blogspot

Ayo ! Gabung Bersama

© 2013 Algifari Blogspot. WP Theme-junkie converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.
back to top