Saturday 29 June 2013

Indonesia Alami Perkembangan Pesat di Pasar E-Commerce

Posted by Unknown  |  at  Saturday, June 29, 2013 No comments

 http://www.jeruknipis.com/assets/images/news/2013/06/__e-commerce__780.jpg
Pertumbuhan penjualan sistem e-commerce, diprediksi akan meningkat pesat pada tahun 2013 ini. Para analis setidaknya memperkirakan adanya peningkatan hingga 17 persen hingga mencapai US$1,2 trilyun atau sekitar Rp 11.910 trilyun secara global. Satu hal yang mengejutkan, pertumbuhan ini disokong oleh aktivitas negara-negara di Asia-Pasifik, khususnya Indonesia.


Menurut berita yang dilansir Mashable, Kamis (27/06/13), Indonesia diperkirakan akan memegang peranan penting dalam pertumbuhan pasar e-commerce secara global. Para analis menyebutkan bahwa transaksi jual-beli online di tanah air akan meningkat hingga 71,3 persen dan mencapai US$1,8 milyar (Rp 17,865 trilyun).

Jumlah tersebut secara langsung mengalahkan China yang notabene memiliki pasar e-commerce 100 kali lebih besar dibandingkan Indonesia. Negeri tirai bambu tersebut akan memiliki peningkatan transaksi online sebanyak 65,1 persen dan memperoleh jumlah US$181 millyar (Rp 1.796,4 trilyun).

Bila dijumlahkan secara kolektif, maka pasar-pasar e-commerce di wilayah Asia-Pasifik akan mampu mendapatkan jumlah transaksi, setidaknya hingga US$388,8 milyar (Rp 3.858,8 trilyun) pada tahun 2013. Jumlah tersebut meningkat hampir seperempatnya, bila dibandingkan data pada tahun 2012 silam.

Tak heran bila para analis sepakat menyebutkan bahwa Asia-Pasifik akan menjadi pusat pasar e-commerce pada tahun 2014 mendatang.

Admin

Suka dengan blog saya ? Please Like, Share atau Follow | Bagi Yang Telah Mengunjungi Blog Saya, Saya Ucapkan Terima Kasih Banyak :)

Get Updates

Daftarkan E-mailmu Untuk Berlangganan Artikel Algifari Blogspot .

Share This Post

Related posts

0 komentar:

Jangan Lupa Tinggalkan Pendapat Anda di Kotak Komen Ini Ya. ^_^

whos amung

Kumpulan Puisi Keren

Kata Kata Bijak Motivasi

Algifari Bercerita

Recent Post no Thumbnail by Tutorial Blogspot

Ayo ! Gabung Bersama

© 2013 Algifari Blogspot. WP Theme-junkie converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.
back to top