Saturday 1 February 2014

Evercoss A7T vs Mito Fantasy Pocket A150 ?

Posted by Unknown  |  at  Saturday, February 01, 2014 No comments

http://www.businessthinktank.com.au/wp-content/uploads/Optus_Man_Labor-v-Liberal-920x500.jpg
Evercoss A7T merupakan perangkat terbaru Evercoss yang disebut sebgai Android sejuta umat yang hadir dengan harga Rp 700 ribuan. Vendor lain yang juga menghadirkan seri terbarunya dengan inovasi terbaru dengan baterai cepat isi yakni Mito dengan seri Mito Fantasy Pocket A150.
Dari segi harga keduanya memang sangat terpaut jauh, Harga Mito Fantasy Pocket A150 ini dibanderol dikisaran Rp 1 Jutaan, sedangkan Evercoss A7T hadir dengan harga Rp 700 ribuan. Apa  saja keunggulan dan fitur yang ditawarkan oleh kedua perangkat tersebut ?
EverCoss A7T 400x275 Bandingkan Evercoss A7T Vs Mito Fantasy Pocket A150
Spesifikasi Evercoss A7T
Evercoss A7T hadir dengan layar seluas 4 inci dengan lapisan anti gores yang disebut dengan proteksi Rhino Glass berjenis hard glass untuk melindungi layar perangkat. Selain itu, layar A7T tersebut akan didukung dengan layar WVGA resolusi 480 x 800.
Untuk sektor performanya, Evercoss A7T ini akan didukung prosesor dual core dengan kecepataan 1,3 GHz, RAM 256 dan memori internal 2 GB serta akan berjalan menggunakan OS Android Jelly bean 4.2.2.
Evercoss A7T ini akan dibekali dengan kamera utama sebesar 5 MP yang dilengkapi dengan LED Flash + AF dan kamera depan 1,3 MP. Dengan dukungan baterai sebesar 1300 mAh serta dukungan konektifitas 3G yang cukup untuk kebutuhan sehari-hari.
Sementara itu, perangkat sejuta umat Evercoss ini akan hadir mengusung fitur dual SIM dengan OS Android Jelly bean dengan dukungan Aplikasi BBM Android secara pre-install serta dukungan koneksi seperti WiFi, Bluetooth dan MicroUSB.

Mito Fantasy Pocket A150 400x200 Bandingkan Evercoss A7T Vs Mito Fantasy Pocket A150
Spesifikasi Mito Fantasy Pocket A150
Mito Fantasy Pocket A150 merupakan perangkat terbaru yang memiliki keunggulan dalam pengisian daya yang relatif cepat. Sehingga pengguna perangkat Mito terbaru ini akan lebih menghemat waktu saat mengisi daya ponsel.
Mito ini hadir dengan membawa layar seluas layar 3,97 inch WVGA Capacitive Touchscreen dengan dimensi 126,85 x 66,04 x 10,5 mm dan berat 118 gram.
Hadir dengan konsep Dual SIM, Mito Fantasy Pocket ini juga dibekali prosesor quad core dengan kecepatan 1,2 GHz Broadcom 23550, RAM sebesar 512 MB, memori internal 4GB yang bisa diperluas via T-Flash Card hingga 32GB.
Tak hanya itu, Mito fantasy terbaru ini beroperasi dengan OS Android Jelly Bean 4.2.2 dengan dukungan kamera utama yang bersensor 2 mega piksel dengan kamera depan  VGA.
Untuk sektor pengisian daya, perangkat ini dibekali dengan baterai cukup besar berkapasitas 1500 mAh dengan konektifitas 3G, WiFi, Bluetooth, dan microUSB v2.0 support OTG.

Admin

Suka dengan blog saya ? Please Like, Share atau Follow | Bagi Yang Telah Mengunjungi Blog Saya, Saya Ucapkan Terima Kasih Banyak :)

Get Updates

Daftarkan E-mailmu Untuk Berlangganan Artikel Algifari Blogspot .

Share This Post

Related posts

0 komentar:

Jangan Lupa Tinggalkan Pendapat Anda di Kotak Komen Ini Ya. ^_^

whos amung

Kumpulan Puisi Keren

Kata Kata Bijak Motivasi

Algifari Bercerita

Recent Post no Thumbnail by Tutorial Blogspot

Ayo ! Gabung Bersama

© 2013 Algifari Blogspot. WP Theme-junkie converted by Bloggertheme9
Blogger templates. Proudly Powered by Blogger.
back to top